• Sabtu, 20 April 2024. Jam: 05:08

Kembangkan Bakat Siswa Melalui Lomba Seni

Sintang, Kalbar – Bakat para siswa perlu terus dikembangkan. Pemkab Sintang menyiapkan berbagai wadah dan kegiatan untuk pengembangan bakat para siswa di daerah ini. Salah satunya melalui kegiatan lomba Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang. Asisten III Sekda Sintang, Marchues Afen—saat menutup lomba O2SN tersebut—mengatakan, O2SN merupakan ini sangat penting, karena bertujuan untuk mewujudkan masyarakat Sintang yang cerdas. Melalui kegiatan perlombaan ini, Disdikbud bisa menyaring talenta para siswa, sehingga dapat mengetahui bakat dan kemampuan anak – anak didik untuk mencapai prestasi dan memaksimalkan kemampuan mereka.
“Dengan kegiatan seperti ini, kita dapat melihat bakat dan minat siswa yang tidak hanya di tingkat akademiknya saja, tapi menciptakan pendidikan karakter siswa. Salah satunya  dengan kegiatan olahraga seperti ini,” katanya.
Dikatakan Afen, dengan kegiatan semacam ini, siswa akan menjadi anak yang cerdas dan berkualitas, serta mampu beraktivitas untuk meraih prestasi. Afen melihat, kegiatan olah raga seperti ini jelas sanggat berdampak positif bagi siswa. “Mari kita berikan dorongan dan motivasi anak – anak, agar mengikuti kegiatan semacam ini supaya tidak terjerumus dalam pergaulan bebas,” katanya.
Ketua Panitia O2SN Rochmad mengatakan, kegiatan O2SN berakhir pada 27 Februari. Ada 27 SD di Kecamatan Tempunak yang mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemampuan dan keterampilan gerak siswa SD dalam bidang olahraga dan seni.
Selain itu, meningkatkan motivasi, minat ,bakat dan kecintaan siswa terhadap olahraga dan seni sejak usia dini. Selain itu, O2SN juga untuk meningkatkan kesegaran jasmani dan bentuk kondisi fisik siswa SD yang kuat, melahirkan bibit – bibit olahragawan/seniman yang potensial.

Read Previous

Polres Sintang Tangkap 390 Batang Kayu Ilegal

Read Next

P2Emas Pengungkit Ekonomi Kecamatan

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *