• Kamis, 10 Oktober 2024. Jam: 00:07

Dekra Fest, Launching 4 Motif Batik  Khas Sekadau

Sekadau, Kalbar –  Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DKND) Kabupaten Sekadau menggelar acara Dekranasda Festival (dekra fest) Tahun 2022 yang bertempat di halaman UMKM Center Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Sabtu (27/8).

Dekra fest 2022 merupakan bagian dari rangkaian kegiatan pengukuhan pengurus Dekranasda Kabupaten Sekadau masa Bhakti 2021-2026. Untuk acara pengukuhan sendiri telah diselenggarakan pada pagi hari, yakni pukul 08.00 WIB.

Bupati Sekadau Aron mengungkapkan, acara Dekra Fest Sekadau 2022 merupakan launching terkait dengan motif Daerah yang di mana sebelumnya Kabupaten Sekadau sudah mempunyai 2 motif batik yaitu Taji Sempidan serta Lekuk Petara dan untuk kali ini akan diperkenalkan 4 motif batik baru.

“Selanjutnya kita minta kepada Sekda apakah bisa mengeluarkan perdanya untuk digunakan juga sebagai Batik SD dan SMP, jadi bukan hanya dipakai untuk SKPD saja tapi bisa untuk anak sekolah juga, dengan upaya bisa dikenal oleh anak bangsa serta diharapkan bisa diikut sertakan pada lomba ditingkat yang lebih tinggi,” ungkapnya.

“Agenda seperti ini penting di adakan setiap tahunnya baik dari Dekranasda maupun SKPD. Pada ajang UMKM seperti ini kita bisa berjualan produk-produk dalam daerah supaya ekonomi dapat berputar dengan baik dalam rangka mengenalkan budaya kita serta UMKM yang ada di Kabupaten Sekadau ini,” tuturnya.

Pada acara ini juga diluncurkan 4 motif batik baru dari kabupaten Sekadau yaitu motif cerobong asap, motif batu betulis, motif gertak/jembatan Penanjung dan motif lawang kuari.

Acara dekra fest dimulai pukul 18.30 WIB, dibuka dengan penampilan tari Lesung yang dibawakan oleh sanggar Lesung Menuah dari Belitang serta penampilan fashion show baju adat dan kerajinan budaya Kabupaten Sekadau serta penampilan dari sejumlah band lokal.

Read Previous

Wabup Tinjau Tempat Pelaksanaan MTQ ke – XXX

Read Next

Meriahkan HUT RI, Bupati Buka Sintang Expo Tahun 2022