• Friday, 13 December 2024. Jam: 01:08

Pekan Gawai Dayak ke XI  Resmi Ditutup

Sekadau, Kalbar – Pekan Gawai Dayak ke XI Kabupaten Sekadau resmi ditutup, penutupan dilakukan oleh Bupati Sekadau Aron bertempat di Rumah Betang Youth Center, Jalan Panglima Naga, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Sabtu (16/7).

Acara penutupan Pekan Gawai Dayak ke-XI dibuka dengan penampilan tari perbetudong dari sanggar Empaguk yang merupakan pemenang lomba Tari Dayak Kreasi, disaksikan langsung oleh semua tamu undangan.

Meskipun sempat turun hujan, ribuan masyarakat Kabupaten Sekadau tetap terlihat antusias dengan memadati Rumah Betang Youth Center untuk menyaksikan malam penutupan Pekan Gawai Dayak ke-XI yang telah berlangsung selama 4 hari.

Bupati Sekadau Aron menyampaikan terima kasih kepada semua suku-suku dan seluruh DAD kecamatan yang sudah terlibat dan turut ambil bagian dalam proses perlombaan yang diselenggarakan oleh panitia Gawai Dayak ke-XI Kabupaten Sekadau.

“Momentum Gawai Dayak ini disamping kita bersyukur kepada Tuhan yang maha kuasa juga sarat dengan muatan religius dimana kita sebagai manusia diwajibkan untuk menjaga alam serta lingkungan kita dimana 2 tahun terakhir kita tidak bisa melaksanakan kegiatan Pekan Gawai Dayak akibat adanya pandemi, tetapi ditahun ini kita bisa melaksanakan seluruh rangkaian kegiatan ini dengan baik,” ucap dia.

“Kami juga mengucapkan terima kasih atas penampilan berbagai macam kreasi seni yang disuguhkan oleh tamu undangan dari beberapa Kabupaten dan juga inilah tempat bagi kita untuk melestarikan adat istiadat dan sekaligus menciptakan inovasi baru agar generasi muda di masa yang akan datang semakin memahami tentang adat istiadat kita,” imbuhnya.

Dalam acara menampilakn berbagai macam atraksi seni dan budaya baik bersifat tradisional maupun kreasi serta perlombaan seperti lomba bujang dan dara gawai, tari kreasi, pop singer dan masih banyak lagi.

Hal ini dilakukan sebagai wujud dari rasa tanggung jawab Komunitas Etnis Dayak untuk senantiasa memelihara, melestarikan serta mengembangkan nilai-nilai budaya positif yang telah diwariskan oleh para leluhur.

Kegiatan Pekan Gawai Dayak pun ditutup dengan pemukulan gong sebanyak 7 kali yang dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sekadau secara bergantian.

Dalam pergelaran Pekan Gawai Dayak ke-XI Kabupaten Sekadau tahun ini, kontingen Dewan Adat Dayak Kecamatan Sekadau Hilir sukses memborong piala juara umum yang diserahkan langsung oleh Bupati Sekadau.

Read Previous

Legislator Sintang Minta Masyarakat Jaga Generasi Muda

Read Next

FW LSM Kalbar Gelar Semnas Percepatan Provinsi Kapuas Raya