• Sabtu, 27 Juli 2024. Jam: 07:28

Pemkab Sintang Gelar Lomba Membuat Cinderamata Khas Daerah

Sintang, Kalbar – Panitia Kelam Tourism Festival 2023 menghidupkan semangat warga dengan menyelenggarakan lomba pembuatan cinderamata. Hendrika, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Sintang, menjelaskan bahwa lomba pembuatan cinderamata ini akan berlangsung di Galeri Motor Bandung.

“Lomba ini akan digelar pada tanggal 2 November 2023 dengan biaya pendaftaran sebesar 50 ribu rupiah. Untuk pemenang, kami akan memberikan hadiah pembinaan berupa uang sebesar 1,5 juta untuk juara pertama, 1 juta untuk juara kedua, dan 750 ribu untuk juara ketiga. Pendaftaran dapat dilakukan di Dinas Porapar Sintang selama jam kerja,” ujarnya.

Hendrika menambahkan, “Kami hanya meminta peserta untuk membuat cinderamata dalam empat jenis, yakni replika motor Bandung, Gunung Kelam, Bujan Beji, dan Entuyut. Itu adalah ketentuan yang harus diikuti oleh peserta lomba.”

Menurut Hendrika, lomba ini diadakan karena Pemerintah Kabupaten Sintang sering kesulitan dalam memberikan cinderamata kepada tamu yang berkunjung ke daerah tersebut. Dengan adanya lomba ini, diharapkan cinderamata khas Sintang dapat lebih mudah didapatkan.

“Pemenang lomba, misalnya yang berhasil membuat replika Bukit Kelam, nantinya akan diutus oleh Pemerintah Kabupaten Sintang untuk memproduksi cinderamata tersebut jika diperlukan,” tambahnya.

Hendrika juga menyebutkan bahwa pemenang lomba akan menjadi mitra Pemerintah Kabupaten Sintang dalam penyediaan cinderamata khas daerah.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Kartiyus, mendukung lomba pembuatan cinderamata ini sebagai upaya untuk memiliki cinderamata yang lebih beragam. “Kami akan menghargai karya seni ini dengan memesan kepada para pemenang jika cinderamata tersebut dibutuhkan oleh Pemerintah Kabupaten Sintang. Hak cipta ini harus dihargai, dan pemenang harus siap memproduksi cinderamata tersebut saat diperlukan,” ungkap Kartiyus.

Read Previous

Pemerintah KKU Gelar Pangan Murah

Read Next

Pemkab Landak Gelar Gerakan Pasar Murah HUT Pemda Kab. Landak Ke-24 Tahun