• Jumat, 26 Juli 2024. Jam: 17:31

Pj Bupati Kayong Utara buka Forum Konsultasi Publik Rencana Awal RPJPD 2025-2045

Kayong Utara, Kalbar – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, membuka Forum Konsultasi Publik Rencana Awal RPJPD Tahun 2025-2045 yang berlangsung di Aula Istana Rakyat, Sukadana. Jumat (8/12).

Pada kesempatan tersebut, Romi Wijaya menyampaikan bahwa perkuatan kerjasama, kolaborasi, dan kemitraan semua pihak, sehingga rencana pembangunan daerah yang disusun dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025-2045 tidak saja menjadi dokumen milik pemerintah, tetapi menjadi milik bersama. Selain itu, dokumen ini dapat digunakan oleh seluruh pihak, seperti sektor swasta, organisasi masyarakat sipil, organisasi kemasyarakatan, dan lainnya, sehingga program yang dihasilkan saling sinergis, dan menjadi manifestasi slogan Kayong Utara Milik Bersama.

“Perkuat kerjasama, kolaborasi, dan kemitraan antar para pihak, sehingga sehingga RPJPD ini tidak saja menjadi dokumen milik pemerintah, tetapi menjadi milik bersama, sehingga dapat digunakan oleh seluruh pihak, seperti sektor swasta, organisasi masyarakat sipil, organisasi kemasyarakatan, dan lainnya, sehingga program yang dihasilkan saling sinergis, dan menjadi manifestasi slogan Kayong Utara Milik Bersama,” kata Romi Wijaya.

Kemudian, Pj Bupati Romi juga berharap dalam penyusunan dan diskusi RPJPD ini harus memperhatikan beberapa hal yang diantaranya melakukan analisis situasi saat ini, perhatikan isu nasional serta melakukan perencanaan-perencanaan sektoral.

“Lakukan analisis situasi saat ini dan proyeksi ke depan, jadikan isu-isu lokal sebagai dasar kita dan jangan tinggalkan isu-isu global yang saat ini berkembang, seperti perubahan geopolitik, demografi, perbandingan kelas dalam masyarakat, teknologi, perubahan iklim, isu lingkungan dan pangan. Kemudian perhatikan juga isu nasional, seperti terkait literasi digital, tingkat kemiskinan, kualitas pendidikan, jaminan sosial, kepastian dan penegakan hukum, serta yang tidak kalah penting adalah rencana perpindahan Ibu Kota Negara,” ungkap Romi Wijaya.

“Selanjutnya lakukan perencanaan-perencanaan sektoral, bagi perencanaan menjadi sektor-sektor utama seperti infrastruktur, ekonomi, pendidikan, kesehatan, lingkungan dan sosial. Tetapkan strategi masing-masing sektor,” sambung Romi Wijaya.

Oleh karena itu, Pj Bupati Romi berharap seluruh pihak untuk dapat menyumbangkan pemikiran, gagasan dan ide-ide berdasarkan pengetahuan serta pengalaman sehingga mampu memperkaya RPJPD 20 tahun kedepan.

“Dengan kerendahan hati, saya mengajak bapak ibu semua seperti yang telah sampaikan di muka, untuk dapat menyumbangkan pemikiran, gagasan, ide-ide baru berdasarkan pengetahuan dan pengalaman bapak ibu sekalian, sehingga mampu memperkaya RPJPD ini, sehingga kita semua dapat sinergis selama 20 tahun ke depan,” ungkap Romi Wijaya.

Read Previous

Pj Bupati Buka Acara Forum Konsultasi Publik Ranwal RPJPD

Read Next

Pj Bupati KKU Tegaskan Semua Pihak Tingkatkan Indikator Makro