• Friday, 13 December 2024. Jam: 00:04

Sekda Harap Peserta Kaji Terap Dapat Kembangkan BUMDes

Sintang, Kalbar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Dra. Yosepha Hasnah, M. Si ikut memberikan pengarahan pada pelepasan 120 peserta Kaji Terap ke Desa Lemukutan Kecamatan Sungai Raya Kepulauan Kabupaten Bengkayang pada Minggu (2/10) di Pendopo Bupati Sintang.

Yosepha Hasnah berharap, kepada 120 peserta kaji terap ke Desa Lemukutan ini, ketika kembali ke Kabupaten Sintang bisa mengembangkan BUMDes nya masing-masing.

“Kembangkan BUMDes di desa masing-masing sesuai dengan potensi yang ada. Saya mendapatkan informasi dari Bapak Gubernur Kalbar bahwa di Kalimantan Barat ini ada 3 BUMDes yang diunggulkan yakni 2 BUMDes di Sambas dan 1 di Mempawah dan akan segera menyusul BUMDes di Bengkayang dan Kubu Raya,” ujarnya.

Dia menjelaskan, bahwa desa di Kabupaten Sintang ini menjadi desa pertama di Kalbar yang akan melakukan kaji terap. “Kami berharap dengan kaji terap ini, peserta kaji terap bisa mengembangkan BUMDes nya dengan baik. Paling tidak sesuai dengan potensi yang ada di desa masing-masing meskipun juga terkendala infrastruktur. Kalau potensi, daerah kita tidak kalah juga seperti potensi wisata alam yang pantas jual hanya saja infrastruktur belum memadai,” harapnya.

Kemudian, dia mengungkapkan, untuk potensi wisata yang ada di Kecamatan Kelam Permai dan Dedai, sebenarnya mudah dijual karena sudah dikenal oleh masyarakat dan didukung akses jalan yang sudah ada. Homestay di Desa Lemukuatan memang sangat banyak, karena hampir setiap rumah dijadikan homestay, itu bisa dipelajari caranya.

“Setahu saya, Desa Lemukutan ini cukup bersih. Itu bisa ditiru, supaya masyarakat dan pemerintah desa di Kabupaten Sintang juga bisa menjaga kebersihan desanya. Para Camat juga harus belajar disana. Setiap kecamatan, saya minta ada 2 atau 3 desa yang berhasil mengembangkan BUMDesnya dan memiliki keunggulan. Supaya nanti, BUMDesnya bisa bersaing di level Kalimantan Barat dan desa lain nanti akan belajar ke desa tersebut,” tuturnya.

“ke depan, ADD bisa saja dikurangi oleh Pemerintah Pusat. Sehingga BUMDes harus dikembangkan dan mampu menghasilkan pendapatan asli desa. sehingga saat ADD dikurangi, desa sudah siap. Semua potensi yang ada di desa, didata dan dibenahi, lalu dipromosikan kepada masyarakat luas sehingga ke depan bisa mendatangkan pendapatan asli desa,” sambungnya.

Dia berpesan, agar peserta dapat menjaga diri serta perhatikan larangan-larangan yang Kemudian, Hormati dan hargai peserta lain dan sesama peserta. “Jaga nama baik daerah kita. Bawa hal-hal yang baik dan positif dari Desa Lemukutan ke desa masing-masing,” pesan dia.

Read Previous

IPDKR  Siap Kepung Bakul Membangun Kubu Raya

Read Next

Polres Gelar Operasi Zebra Kapuas Selama 14 Hari