• Kamis, 18 April 2024. Jam: 07:45

Turnamen Bola Voli AVP Resmi Dibuka

Singkawang, Kalbar – Sebanyak 38 tim mengikuti turnamen Bola Voli AVP Pertanian seri I di lapangan Tok Ali Kelurahan Bukit Batu Singkawang Tengah.

Turnamen tersebut resmi dibuka Pj Wali Kota Singkawang pada Sabtu (21/1) malam ditandai dengan pemukulan bola pertama.

Pj Wali Kota Sumastro mengapresiasi pelaksanaan turnamen ini. Ia berharap turnamen ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan. Selain memberi wadah kepada generasi muda untuk mengasah skillnya dalam bermain bola voli serta mencari bibit pemain voli.

“Saya berharap turnamen ini dapat menjadi wadah generasi muda untuk mengasah skill olahraga bola voli dan mencari bibit pemain,” harapnya.

Sebagai kota pariwisata, kata Sumastro Singkawang harus banyak memiliki even, baik even pariwisata, hiburan maupun olahraga. Yang mana dengan banyaknya even akan meningkatkan kunjungan orang atau wisatawan ke Kota Singkawang.


“Selamat bertanding, junjung tinggi sportivitas. Salam olahraga,” ujarnya.

Read Previous

Yayasan Fab Zhu Kung Gelar Meriah Perayaan Imlek

Read Next

Bupati Erlina Buka Opening Ceremony Perayaan Imlek 2574  di Kecamatan Sungai Pinyuh