• Sabtu, 27 Juli 2024. Jam: 09:37

Workshop #Hack4id, Jaring Ide Kreatif Dan Inovatif Solusi Permasalahan

Singkawang, Kalbar – MC – BAPEDDA Kota Singkawang bekerjasama dengan Turbin Inovasi Indonesia menyelenggarakan Workshop #HACK4ID : Inovasi Daerah Penciptaan Ide Kreatif dan Inovatif Sebagai Solusi Permasalahan Kota Singkawang, pada tanggal 29 September-1 Oktober 2023.

Workshop yang dibuka resmi Pj. Wali Kota Singkawang, Sumastro diikuti oleh 50 peserta, yang merupakan bagian dari program #HACK4ID membangun 1000 startup digital yang diusung Kementrian Komunikasi dan Informatika RI.

Pj. Wali Kota berharap, melalui Workshop tersebut akan lahir ide-ide kreatif dan inovatif yang dapat diterapkan khususnya dalam menangani isu penanganan stunting, penurunan tingkat kemiskinan dan pengendalian banjir di Kota Singkawang.

“Saya harap workshop ini akan melahirkan ide-ide kreatif dan inovatif untuk menangani isu stunting, penurunan tingkat kemiskinan dan pengendalian banjir di Singkawang,” harapannya.

Seiring perkembangan teknologi digital beserta infrastruktur pendukungnya, Sumastro ingin masyarakat memanfaatkan kemajuan IT untuk merubah struktur perekonomian ke arah digital dengan memasarkan produk usahanya di aplikasi media sosial.

“Kemajuan IT harus dimanfaatkan dalam segala aspek kehidupan kita, termasuk dalam hal struktur ekonomi, sekarang orang usaha tidak harus sewa ruko, cukup gunakan aplikasi media sosial, maka produk kita akan mudah dikenali oleh banyak orang,” ucapnya.

“Inilah bagian dari kemajuan peradaban yang harus kita ikuti untuk meningkatkan perekonomian demi membangun Kota Singkawang,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana, Lidya Yuninda mengatakan, kegiatan ini ditujukan untuk melahirkan komunitas-komunitas yang dapat menginisiasi pembentukan startup-startup digital di sektor industri yang akan aktif berkontribusi bersama Pemerintah Kota Singkawang mengatasi permasalahan pembangunan daerah.

Read Previous

Pj Wako Imbau Cegah Penyakit Dbd Dengan 3m

Read Next

Sekda Sintang Pimpin Rapat Tim DASHAT