• Kamis, 25 Juli 2024. Jam: 03:24

Pemkab Landak Gelar Jalan Santai HUT Ke-24

Landak, Kalbar – Ribuan pelajar dari Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas, dan Sekolah Menengah Kejuruan di Kecamatan Ngabang, serta ASN baik PNS maupun PTT, mengikuti kegiatan jalan santai dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-24 Pemerintah Kabupaten Landak tahun 2023. Jalan santai tersebut dimulai dari halaman kantor Bupati Landak, menuju bundaran Pal 2 Ngabang, masuk ke gang Kapel, dan kemudian kembali lagi ke halaman kantor Bupati Landak. Jumat (13/10) pagi.

Peserta jalan santai memadati halaman Kantor Bupati Landak dengan antusias. Kegiatan jalan santai ini langsung dilepas oleh PJ Bupati Landak, Samuel, SE,.M.Si di Halaman Kantor Bupati Landak.

Samuel mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah berpartisipasi dalam mensukseskan jalan santai ini, yang merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Jalan Santai dan Senam Massal untuk merayakan ulang tahun Pemerintah Kabupaten Landak yang ke-24.

“Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Landak yang telah berpartisipasi dalam jalan santai ini. Kegiatan positif yang terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Landak adalah wadah silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat,” ujar Samuel.

Selanjutnya, Samuel menjelaskan bahwa kegiatan jalan santai ini diadakan untuk meriahkan peringatan HUT Ke-24 Pemkab Landak. Dia merasa bersyukur bahwa Kabupaten Landak terus berkembang dan maju.

“Kita semua akan bergembira dalam merayakan acara ini. Jalan santai ini adalah wujud syukur kita karena Kabupaten Landak tetap berkembang dan semakin maju,” tambah Samuel.

Samuel berharap semua dapat bersuka cita dan menikmati kegiatan bersama. Selain jalan santai, acara ini juga menawarkan Doorprize sebagai bentuk perhatian dari berbagai pihak. Ini diharapkan akan menambah semangat dan kebahagiaan dalam menjalani kegiatan hari ini.

(Diskominfo Kab. Landak)

Read Previous

Pj Bupati KKU Tenerima Audiensi KAHMI KKU

Read Next

Semarak Hari Jadi ke-252 Pontianak, Warga Diimbau Pasang Pohon Manggar