Mempawah, Kalbar – Semarak perayaan HUT ke- 77 Republik Indonesia digelar di Kecamatan Sadaniang. Kegiatan dimulai dengan jalan santai dan dilanjutkan senam sehat yang bertempatan di Halaman Kantor Kecamatan Sadaniang, Senin (15/8) Pagi.
Turut dihadiri, Bupati Mempawah Erlina, Kadis Dikporapar El Zuratnam, Kadis PUPR Hamdani, Kadis Kesehatan PPKB Jamiril, Kadis Kominfo Rudi, para kades dan masyarakat Kecamatan Sadaniang.
Camat Sadaniang, Budi Utoyo mengatakan kegiatan digelar dalam rangka memeriahkan dan merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, serta dalam upaya meningkatkan nilai nasionalisme masyarakat yang ada di kecamatan Sadaniang.
Dia berharap, ke depannya masyarakat di Kecamatan Sadaniang dapat memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia dengan berbagai kegiatan di masing-masing desa maupun RT, sehingga dapat menciptakan rasa kebersamaan dan kekompakan di seluruh lapisan masyarakat di Kecamatan Sadaniang.
“Mari kita rayakan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan semarak dan meriah serta terus jaga kekompakan,” ajak dia.
Kemudian, Bupati Mempawah Erlina menyampaikan apresiasi kepada panitia yang telah mempersiapkan acara serta berharap kegiatan yang juga dapat meningkatkan rasa nasionalisme terhadap Negara Republik Indonesia tersebut semakin tumbuh di masyarakat Sadaniang dan seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah.
Tak lupa ia berharap kemeriahan HUT ke- 77 Kemerdekaan RI tentunya dapat diikuti oleh kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Mempawah.
“Semoga dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kebersamaan dan kekompakan yang telah tercipta di Masyarakat Kecamatan Sadaniang ” ujarnya.