• Wednesday, 12 February 2025. Jam: 14:34

Pj Bupati Tinjau Kegiatan Optimasi Lahan Rawa di Desa Podorukun

 Kayong Utara, Kalbar – Penjabat Bupati Kayong Utara, Bapak Alfian melakukan peninjauan kegiatan Optimasi Lahan (OPLAH) Rawa tahun 2024 di Poktan TSM Jaya II Desa Podorukun Kecamatan Seponti, Senin (21/10/2024).

“Program Kegiatan Optimasi Lahan Rawa yang dilaksanakan pada tahap pertama untuk KKU yang dilaksanakan secara swakelola oleh KODIM 1203/Ketapang yang alhamdulillah untuk tahap pertamanya sudah 100 Persen realisasinya dengan kondisi yang terlihat di belakang dan sekitar ini ada saluran air, pintu air dan persiapan untuk lahan dan insha allah akan segera untuk dapat dilakukan pengolahan dan itu sudah dimulai. Kami berharap apapun yang sudah dihasilkan ini menjadi sebuah upaya kita bersama untuk peningkatan produktivitas pertanian dalam rangka kita untuk mendukung ketahanan pangan yang ada di daerah kita yang tentunya mudah-mudahan dari seluruh program-program kegiatan yang dijalankan agar dapat memberikan dukungan terhadap upaya bersama terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya yang ada di KKU yang lokasinya saat ini berada di Desa Podorukun Kecamatan Seponti”, kata Alfian.

Ia juga berharap apapun yang telah di laksanakan dapat dijaga dan dimanfaatkan sesuai dengan kepentingan tujuan program dari optimalisasi lahan. Beliau juga mengucapkan terimakasih kepda kepda semua pihak yang telah bekerjasama.  

 “Secara khusus kami menyampaikan ucapan terima kasih terutama kepada KODIM 1203/KTP, DANDIM dan seluruh jajarannya yang telah bekerjasama melakukan kegiatan dalam rangka optimasi di lahan rawa di KKU yang hasilnya kami nilai cukup baik yang tentunya semoga ini menjadi semangat bagi kita untuk mengkolaborasikan upaya-upaya pembangunan pertanian yang ada di daerah ini dan mudah-mudahan apa yang dilakukan ini menjadi bagian dari niat kita bersama untuk mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat yang ada di daerah ini. Kepada semua pihak terutama para pengelola program kegiatan yang selama ini telah berikhtiar dan melakukan upaya-upaya bersama dalam menyukseskan kegiatan ini, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi sehingga terlaksananya kegiatan ini dengan baik yang tentunya ini menjadi bagian dari ibadah kita semua dan pada akhirnya kita memohon kepada Allah SWT agar segala upaya dan ikhtiar yang dilakukan ini untuk kepentingan masyarakat, demi kepentingan daerah dan demi kepentingan bangsa ini sehingga mendapatkan hasil yang baik dan benar-benar dapat dimanfaatkan masyarakat dengan sempurna yang memang menjadi tujuan kita dari sejak awal”, jelas Alfian.

Selain Pj Bupati Kayong Utara, hadir pejabat yang mewakili dari Dandim 1203/Ketapang, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan KKU, Camat Seponti, Unsur Muspika Kecamatan Seponti, Ketua TP PKK KKU dan beberapa pengelola yang terkait dalam pengelolaan Program Optimasi Lahan Rawa di Poktan TSM Jaya II Desa Podorukun Kecamatan Seponti.

Read Previous

Pj Bupati Kunjungi Rumah Warga dengan Anak Stunting di Seponti

Read Next

Pj Bupati Hadiri Istighotsah dan Doa Bersama Pilkada Damai Di Kecamatan Seponti