• Wednesday, 12 February 2025. Jam: 16:46

Dewan Sintang Minta Investor Bantu Pemerintah Bangun Infrastruktur

Sintang, Kalbar – Untuk memperbaiki infrastruktur jalan yang rusak di Kabupaten Sintang, jika hanya mengandalkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tentu tak akan mampu menanangi secara keseluruhan karena sangat terbatas.

Oleh karena itu, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Juni menekankan pentingnya koloborasi dengan investor khususnya perusahaan perkebunan kelapa sawit untuk memperbaiki jalan yang rusak tersebut. Secara khusus di Kecamatan Kayan Hulu dan Kecamatan Kayan Hilir yang merupakan daerah pemilihannya (dapil).

“Di sana itu kan ada salah satu perusahaan perkebunan kelapa sawit yakni PT Megasawindo Perkasa (PT MSP). Nanti kita akan bersama-sama dengan kepala desa (kades) untuk mendatangi pihak perusahaan, kita akan meminta mereka untuk memperbaiki jalan, paling tidak di wilayah tempat mereka berinvestasi,” kata Juni pada media ini saat ditemui di Kantor DPRD Sintang, pada 1 November 2024.

Ia mengatakan, total ada 6 desa yang berada di sekitar PT MSP. Artinya ada 6 kades akan diajak untuk berkomunikasi dengan perusahaan yang dimaksud.

“Selain mendorong agar memperbaiki jalan, kita juga mendesak perusahaan menunaikan kewajiban selaku investor, salah satunya menyalurkan Corporate Social Responsibility atau CSR. Jangan sampai CSR malah tidak dilaksanakan,” tegas Juni.

“Karena, di bagian perhuluan sana kan ada 2 akses. Ada akses jalan perusahaan. Kemudian jalan negara. Untuk desa-desa yang masuk wilayah binaan perusahaan, ya sudah seharusnya diurus dengan baik, salah satunya akses jalan,” pungkasnya.

Read Previous

Pemkab Sintang Diminta Perhatian pada Bidang Pendidikan

Read Next

Kadisperindagkop Sintang  : Program Penghapusan Kredit Macet Bantu UMKM