• Selasa, 15 Oktober 2024. Jam: 09:22

Sebagian Desa di Ketungau Masih Gelap Gulita

Sintang, Kalbar – Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Alpius mengatakan, Sebagian besar desa di Kecamatan Ketungau Hilir, Ketungau Tengah dan Ketungau Hulu masih gelap gulita karena belum mendapatkan penerangan dari PLN.

“Kami meminta Pemkab Sintang dan PLN bisa segera membangun jaringan listrik ke seluruh desa di Ketungau,” kata Alpius, Minggu (29/5).

Dia mengatakan, belum adanya jaringan listrik di sebagian besar desa di Ketungau membuat masyarakat di sana kesulitan dalam melakukan aktivitasnya. Karena memang listrik menjadi kebutuhan utama masyarakat saat ini. “Jika jaringan listrik telah tersedia, kegiatan ekonomi masyarakat bisa menjadi lancar,” katanya.

Dia menilai masyarakat di desa yang tersebar di Kecamatan Ketungau Hilir, Kecamatan Kegungau Tengah dan Ketungau Hulu belum merdeka. Karena mereka belum merasakan pelayanan listrik dari negara.

Karenanya, politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, mengharapkan agar Pemerintah Kabupaten Sintang, melakukan pemerataan jaringan listrik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN), terhadap wilayah pedalaman dan perbatasan seperti di tiga kecamatan tersebut.

“Kita harap pemerintah daerah dapat mendorong kebutuhan masyarakat pedalaman dan perbatasan ini, terutama soal infrastruktur jaringan listrik,” kata Alpius.

Alpius tidak memungkiri, bahwasanya pemerintah daerah tidak memiliki kewenangan penuh terkait infrastruktur jaringan listrik tersebut. Namun, dirinya mendorong agar pemerintah daerah melakukan koordinasi dan kolaborasi bersama pemerintah provinsi, agar mendesak pemerintah pusat untuk memperhatikan kondisi masyarakat di tiga kecamatan tersebut.

“Kita harap pemerintah daerah dan pemprov kalbar saling berkolaborasi untuk dapat menjalin komunikasi dengan pemerintah pusat, agar masyarakat yang tinggal di tiga kecamatan ini dapat solusi akan persoalan yang mereka hadapi, terutama terkait infrastruktur jaringan listrik,” kata Alpius menyarankan.

“Ya, setidaknya kita minta agar diusulkan ke pemerintah pusat,” tambah Alpius.

Legislator DPRD Sintang ini, tidak menampik kesulitan yang dihadapi untuk wilayah hulu, mengingat keterbatasan infrastruktur jalan maupun jembatan dan juga jarak yang jauh menjadi kendala, dalam melakukan pemerataan jaringan listrik.

“Setidaknya, ada sebagian wilayah yang diusulkan untuk mendapatkan jaringan listrik, sehingga masyarakat mendapatkan solusinya,” pungkas Alpius, anggota DPRD dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Binjai Hulu – Kecamatan Ketungau Hilir – Kecamatan Ketungau Tengah – Kecamatan Ketungau Hulu.

Read Previous

Persoalan Perkebunan Sawit di Sintang Menumpuk

Read Next

Pengurus PBVSI Kapuas Hulu Dilantik