Melawi, Kalbar – Staf Ahli Bupati Melawi Bidang Sumber Daya Manusia, dr. Ahmad Jawahir mewakili Bupati Melawi membuka secara resmi kegiatan sosialisasi Peraturan Bupati dan pendampingan dalam rangka penerapan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) Kabupaten Melawi.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Melawi, Drs. H. Joko Wahyono, M.Si dalam laporannya menyampaikan tujuan diselenggarakan sosialisasi adalah untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran semua pihak, baik aparatur, pihak swasta, dan masyarakat dalam mengkampanyekan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat melalui Pola Hidup Sehat dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat.
Sementara itu, Staf Ahli Bupati Melawi Bidang Sumber Daya Manusia, dr. Ahmad Jawahir membacakan sambutan Bupati Melawi menyampaikan kegiatan sosialisasi ini merupakan momentum bagi seluruh lapisan masyarakat untuk membudayakan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari.
“Germas sebagai salah satu upaya promotive-preventif yang diharapkan dapat mencegah dan mengatasi permasalahan-permasalahan kesehatan yang ada pada saat ini, termasuk untuk mencegah meningkatnya kematian dan kesakitan akibat penyakit menular maupun tidak menular,” terangnya.
Dia berharap, melalui sosialisasi ini bisa melahirkan komitmen bersama untuk membudayakan Germas mulai dari diri sendiri, keluarga, dan masyarakat dengan mengkampanyekan Germas melalui PHBS.
“Saya berharap semua sektor dapat melakukan upaya mendukung pedoman pelaksanaan Germas di Kabupaten Melawi, dan tercipta komitmen seluruh stakeholder untuk pelaksanaannya, karena visi Melawi menjadi Kabupaten yang sehat adalah tanggung jawab bersama,” harapnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Para Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Melawi, Camat, dan Kepala Puksesmas.