Singkawang, Kalbar – Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie menghadiri HUT ke 22 Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) di Kota Bandar Lampung, Jumat (27/5). Kedatangannya disambut dengan pengalungan kain khas masyarakat Lampung, kain tapis oleh Panitia HUT Apeksi di VIP Bandara Radin Inten II Lampung.
Usai penyambutan, Wali Kota Tjhai Chui Mie diantar menggunkan kendaraan yang disiapkan panitia langsung menuju ke tempat penginapan.
Sebagaimana diketahui, HUT ke-22 APEKSI Tahun 2022 dilaksanakan di Kota Bandar Lampung. Kegiatan ini berlangsung dari 26 – 29 Mei dan dihadiri 98 Wali Kota se-Indonesia yang tergabung dalam APEKSI.
Dijadwalkan, Wali Kota Tjhai Chui Mie akan menghadiri syukuran HUT Apeksi ke 22 di Hotel Novotel pada Jumat malam. Kemudian keesokan harinya dijadwalkan mengikuti sepeda santai, kunjungan destinasi wisata dan sentra UMKM serta workshop nasional.