Sintang, Kalbar – Kabupaten Sintang memiliki banyak sekali destinasi wisata alam yang asri dan sangat indah. Salah satunya destinasi wisata Bukit Liang di Desa Pelimping Kecamatan Dedai. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang, Hendrika mengatakan, di lereng Bukit Liang ini terdapat dua air terjun yang sangat indah.
“Untuk sampai di air terjun Bukit Liang, perjalanan dari Kota Sintang membutuhkan waktu sekitar 3 jam perjalanan. Pengunjung bisa menggunakan mobil ataupun motor menuju Desa Pelimping,” katanya, Senin (10/10).
Bagi pengunjung yang menggunakan mobil, sesampai di Desa Pelimping, pengunjung dapat menyewa motor milik warga setempat untuk menuju ke kaki bukit liang. Pengunjung harus estra berhati-hati dalam mengendarai sepeda motor untuk menuju kaki bukit liang ini. Sebab jalan menuju kaki bukit liang masih berupa tanah, yang sangat licin jika di musim hujan. “Selain licin jika di musim hujan, jalan menuju kaki bukit liang juga berkelok-kelok dan turun naik, dengan pemandangan di kanan kirinya berupa hutan tropis nan indah,” ujar Hendrika.
Sesampai di kaki bukit liang, motor harus diparkir di tempat yang telah tersedia. Pengunjung harus berjalan kaki sekitar satu jam perjalanan untuk sampai di air terjun bukit liang. Sepanjang perjalanan menuju air terjun, pengunjung harus melewati jalanan setapak yang berkelok-kelok dan turun naik, dengan pemandangan di kanan kirinya berupa hutan tropis nan indah.
Di bawah air terjun bukit liang, terdapat hamparan tanah lapang yang luas dan dapat digunakan oleh pengunjung untuk berkemah. Hamparan tanah lapang ini berada di bawah pohon-pohon besar nan rindang. Terdapat sebuah bangunan pendopo untuk para pengunjung beristirahat. Suasana di bawah air terjun bukit liang ini sangatlah sejuk, dengan pemandangan hutan tropis yang masih asri.
Sekitar 50 meter dari air terjun pertama bukit liang, terdapat air terjun kedua yang tidak kalah indahnya. Untuk sampai ke air terjun kedua bukit liang, pengunjung harus berjalan melewati jalanan setapak yang menanjak. Di air terjun kedua bukit liang ini, terdapat bebatuan besar untuk tempat pengunjung bersantai. Namun pengunjung harus tetap ekstra berhati – hati agar tidak tergelincir di bebatuan yang licin.
“Destinasi wisata bukit liang ini sangatlah bersih dan terawat dengan baik. Sehingga pengunjung akan merasa betah untuk berlama – lama di tempat ini,” ungkap Hendrika.