• Friday, 14 March 2025. Jam: 22:58

Survei Akreditasi RSUD Melawi Dibuka

Melawi, Kalbar – Wakil Bupati Melawi, Kluisen mengatakan Pemerintah Kabupaten Melawi menyambut baik sekaligus mendukung adanya komitmen nyata sebuah rumah sakit untuk meningkatkan keselamatan dan kualitas asuhan terhadap pasien. Hal tersebut, menurutnya sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Melawi yakni meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

“Komitmen kami selaku Pemerintah Daerah adalah bersama-sama membangun rumah sakit yang memiliki standar pelayanan terakreditasi. Oleh karena itu, RSUD Melawi berupaya memenuhi semua sarana dan prasarana medis dan penunjang melalui penganggaran yang bertahap dan berkelanjutan,” terangnya saat membuka secara resmi survei dan penilaian akreditasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Melawi yang dilaksanakan oleh Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Indonesia (LARSI) Mutu dan Keselamatan Pasien Rumah Sakit, Selasa (14/3) di Aula RSUD Melawi.

Lebih lanjut, dia menyampaikan akreditasi rumah sakit bukanlah tujuan akhir dalam pelayanan mutu di RS, melainkan sebagai alat ukur sejauh mana pelayanan bermutu lebih diterapkan oleh masing-masing RS.

“Saya berharap dengan adanya akreditasi ini sebagai upaya kita bersama untuk selalu meningkatkan mutu pelayanan terutama bagi masyarakat di Kabupaten Melawi,” harapnya.

Menutup sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya kepada seluruh jajaran manajemen, tenaga medis, dan staf RSUD Melawi atas dedikasinya dalam melayani masyarakat Melawi.

“Terus semangat dan kompak dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Besar harapan saya semoga hasil yang dicapai nanti sesuai dengan yang diharapkan dan mendapatkan hasil akreditasi yang sebaik-baiknya,” tutupnya.

Sementara itu, Direktur RSUD Melawi, dr. Gunadi Linoh dalam laporannya mengungkapkan bahwa survei dan penilaian akreditasi akan dilakukan selama 2 hari, tanggal 14-15 Maret 2023, yang dilakukan oleh Tim Surveior dari LARSI yang berangotakan dr. Agung Sediatmojo, Sp.An.,M.Kes.,M.H.Kes dan Ns. Maria Fudji Hastuti, M.Kep.

“Semoga semua proses akreditasi berjalan lancar sehingga komitmen Pemkab Melawi dalam mewujudkan peningkatan mutu pelayanan RSUD Melawi bisa tercapai,” ungkapnya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Melawi, jajaran manajemen RSUD Melawi, para tenaga medis dan Staf RSUD Melawi.

Read Previous

Jelang Ramadan,TPID Pontianak Siapkan Antisipasi Lonjakan Harga

Read Next

Terima Kunjungan Kadin, Bupati Dukung Program Peningkatkan Perekonomian